Awal Februari 2022, Anak Usia 6-11 Tahun di Buton Akan Divaksinasi

Kepala Dinas Kesehatan Syafaruddin (Foto: Rusli La Isi)

BUTON, BUTONSATU.com - Pemerintah Pusat maupun daerah kini tengah menggenjot capaian vaksinasi. Bukan hanya usia remaja dan orang tua, anak-anak juga menjadi sasaran vaksinasi.

Di awal bulan Februari nanti, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton berencana menggelar vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun.

"Awal Februari ini, kita (Pemda Buton-red) bakal menggelar vaksinasi untuk anak-anak mulai usia 6-11 tahun," kata Kepala Dinas Kesehatan Buton Syafaruddin, di ruang kerjanya, Jumat (21/1/2022).

Namun sebelum hal itu dilakukan, terlebih akan dilakukan sosialisasi dalam waktu dekat. Untuk jenis vaksin yang akan digunakan yakni sinovac.

Baca Juga: Capaian Vaksinasi Baru 63,76 Persen, Kadis Kesehatan Buton Sebut Bakal Sistem Jemput Bola

"Usai kegiatan sosialisasi, kami rencanakan akan memulai atau sebagai percontohan kemungkinan satu atau dua sekolah dulu. Nanti setelah itu, baru kita lakukan secara serentak di setiap sekolah se wilayah Kabupaten Buton," tuturnya.

Baca Juga: Siap-siap, Awal Februari 2022 Vaksin Booster Akan Tiba di Buton, Ini Sasaran Utamanya

Syafaruddin berharap, usai sosialisasi nantinya, para kepala sekolah maupun komite menyampaikannya kepada orang tua murid.

"Vaksinnya sendiri sudah siap, dan saya mengimbau kepada masyarakat jangan mudah percaya isu hoax yang berkembang dimana vaksin tidak aman dan membahayakan," tandasnya.

BAGIKAN: