BUTON, BUTONSATU.com - Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) periode Oktober tahun 2021 Desa Wasampela, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, telah tersalurkan.
Hal itu dikatakan, Sekretaris Desa (Sekdes) Wasampela Ahmad Sugiarto saat dihubungi melalui via teleponnya, Kamis (11/11/2021).
"BLT DD periode Oktober sudah selesai kami salurkan kepada masyarakat," ucap Ahmad Sugiarto.
Ia menyebut, jumlah warga Desa Wasampela yang menerima BLT DD periode Oktober sebanyak 70 Kepala Keluarga (KK). "Jumlah penerimanya itu sebanyak 70 KK," katanya.
Baca Juga: Ini Program Utama Pemdes Wasampela Tahun 2022 Mendatang
BACA JUGA:
Lebih lanjut, Ahmad Sugiarto menyampaikan, BLT DD itu diperuntukkan bagi masyarakat miskin yang terdampak Pandemi Covid-19.
"Itu buat masyarakat miskin yang terdampak Pandemi Covid-19. Dimana mereka tidak mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat, provinsi dan pemda," tuturnya.
Ia pun berharap, dengan adanya BLT DD periode Oktober itu nantinya dapat membantu perekonomian masyarakat ditengah Pandemi Covid-19.
"Semoga BLT DD ini dapat memberikan manfaat bagi kehidupan ekonomi masyarakat Desa Wasampela ditengah Pandemi Covid-19," pungkasnya.