BUTON, BUTONSATU.com - Dihari terakhir Pelatihan Tata Kelola Bisnis dan Pemasaran (Termaksud Digitalisasi) Destinasi Pariwisata di Kabupaten Buton, Senin (18/10/2021) para peserta dibawa ke lokasi objek wisata Dave Center dan Air Terjun Kahu-Hauna di Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton.
Di objek wisata tersebut, seluruh peserta diberikan arahan dan pembimbingan bagaimana cara tata kelola destinasi wisata.
Plt Kadis Pariwisata Rusdi Nudi mengatakan, kegiatan pemilihan objek wisata Dave Center dan Air Terjun Kahu-Hauna tersebut merupakan sebagai salah satu objek wisata unggulan serta aksesnya dekat dengan Pasarwajo.
Baca Juga: Bupati Buton Buka Pelatihan Peningkatan Kualitas Tata Kelola Destinasi Wisata
"Dihari terakhir kami sengaja mengajak para peserta pelatihan ini ke lapangan, agar mereka dapat menerapkan teori yang didapat selama pelatihan dan hari ini praktek secara langsung bagaimana para peserta pelatihan ini mengelola cara tata kelola destinasi wisata," katanya.
Rusdi Nudi berharap, para peserta pelatihan ini benar-benar dapat memahami mengimplementasikan ilmu yang didapat saat mengikuti pelatihan di tempat objek wisatanya masing-masing.
"Harapan kita seluruh peserta secara pelan-pelan dapat memahami tata kelola destinasi wisata pada wilayahnya masing-masing, sehingga mereka dapat menjadi ujung tombak promosi wisata di Kabupaten Buton nantinya," harapnya.