Intip Agenda Gubernur dalam Kunjungannya di Pulau Buton Hari Ini

Gubernur Sultra, Ali Mazi (Foto Istimewa)

KENDARI, BUTONSATU.com - Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi, dijadwalkan akan menyambangi Pulau Buton pada hari ini, jumat (29/01/2021).

Dalam kunjungannya tersebut, Ali Mazi akan didampingi Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sultra, serta beberapa kepala OPD Sultra dan sejumlah anggota DPRD Provinsi Sultra.

Termasuk juga Dirut Bank Sultra, serta Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) Bidang Kemaritiman dan Investasi serta TUGPP Bidang  Ekonomi dan Pembangunan.

Dilansir dari akun facebook Dinas Kominfo Sultra, Gubernur Ali Mazi mulai berangkat menuju Pulau Buton pada pagi tadi Pukul 06.00 Wita melalui jalur darat penyeberangan Amolengo.

Selanjutnya, orang nomor satu di Sultra tersebut menggunakan Kapal Feri menuju Kota Baubau. Di sana, ia akan disambut oleh Walikota Baubau AS Tamrin beserta jajarannya.

Dalam kunjungannya selama 4 hari di Pulau Buton tersebut, Ali Mazi akan melakukan beberapa agenda, diantaranya meninjau beberapa lokasi pembangunan, yakni pembangunan Tugu Pahlawan Nasional Sultan Himayatuddin (Oputa Yi Koo), Peninjauan Pelebaran Bandara Betoambari, Pembangunan Jalan Baypass Waruruma, dan Pembangunan Jembatan Buton-Muna.

Selain itu, di Baubau, Gubernur akan menerima kunjungan rombongan Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi RI dan melakukan pertemuan.

Di Hari Senin nanti (01/02/2021), Gubernur dijadwalkan akan melakukan Peninjauan tambang di PT Wijaya Bitumen, Peninjauan Pabrik PT Kartika Prima Abadi, serta Peninjauan Pelabuhan Nambo dan Banabungi.

BAGIKAN: