Intip Potensi Unggulan Desa Kancinaa

Potret Potensi Desa Kancinaa (Foto: Istimewa)

BUTON, BUTONSATU.com - Seperti desa-desa lainnya, Kancinaa juga memiliki potensi unggulan, mulai dari sektor pertanian, hingga pariwisata.

Di sektor pertanian, potensi yang dimiliki Desa Kancinaa, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton adalah Jambu Mete dan Pinang.

Hal itu diungkapkan langsung Kepala Desa Kancinaa Salimudin saat dikonfirmasi butonsatu.com beberapa hari yang lalu.

"Kalau di sini ini unggulannya itu seperti di buton-buton lainnya, seperti jambu, kemudian juga pinang," ungkapnya.

Kemudian di sektor pertanian, beberapa masyarakat Desa Kancinaa juga beprofesi sebagai nelayan dan pengupul hasil laut atau yang masyarakat setempat menyebutnya 'papalele'.

"Kalau nelayan, ada juga papalele," jelasnya lebih lanjut.

Baca Juga: Penyertaan Modal BUMDes Kancinaa Tahun 2021 Capai Rp200 Juta Lebih

Sementara dari sektor pariwisata, Desa Kancinaa juga memiliki pantai. Hanya saja, belum lama ini tanggulnya rusak dihantam ombak.

"Kemarin itu kalau tidak ada kerusakan itu, tanggul yang ada kemarin itu termasuk juga pariwisata kami," tuturnya.

Baca Juga: Tahun Ini, Pemdes Kancinaa Siapkan Rp100 Juta Lebih Perbaiki Jalan Lingkungan

Juga air terjun yang masyarakat setempat menyebutnya Air Terjun Lakahau-hauna. Bahkan, wisata tersebut telah mendapat perhatian dari Pemerintah Daerah (Pemda) Buton.

"Air terjun lakahau-hauna, kemarin tahun 2018 kemarin, alhamdulillah dari pemda sudah bikin tangga, kurang lebih ada 100 anak tangga," tandasnya.

BAGIKAN: