Lepas Kontingen Popda II, La Bakry Optimis Dapat Juara

Foto bersama usai Bupati Buton, Drs. La Bakry, M.Si melepas kontingen Popda (Foto: Istimewa)

BUTON, BUTONSATU.com - Bupati Buton Drs. La Bakry, M.Si, melepas kontingen Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) yang akan berlaga pada ajang POPDA II Sultra di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Buton, Minggu (21/3/2021).

Orang nomor satu di Buton ini optimis para atlet akan menunjukkan performa terbaik dan menjadi juara pada perhelatan POPDA II Sultra.

"Mewakili seluruh masyarakat Buton. Saya berharap anda semua bisa menjaga kesehatan, sportivitas dan kesiapan diri utk menghadapi ajang Popda dan bisa membawa nama baik Kabupaten Buton. Pemda dan masyarakat tentu berharap para atlet akan membawa hasil terbaik untuk daerah yang kita cintai," ungkap La Bakry.

Lebih lanjut, Ketua DPD Golkar Buton ini ini berharap dengan keikutsertaan dan prestasi yang ditorehkan para atlet nantinya akan memberi keyakinan kepada Gubernur bahwa Buton sangat siap dan yang terpenting atlet yang diterjunkan murni putra-putri daerah terbaik.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Buton, Abdul Zainuddin Napa, SE, mengatakan jumlah kontingen Kabupaten Buton yang diterjunkan sekitar 80 orang terdiri dari 57 atlet dan 23 official. Dari 6 cabor yang dipertandingkan, 5 cabor yang diikuti kontingen Buton yaitu cabang atletik, takraw, silat, karate dan tenis meja.

"Lima cabor kita ikuti kecuali kempo yaitu atletik, takraw, silat, karate dan tenis meja. Ada dua cabor yang tidak jadi diperlombakan karena dibatalkan oleh panitia yaitu panjat tebing dan renang, padahal atlet kita telah dipersiapkan", tuturnya.

Mantan Kadis Pariwisata ini menargetkan para atlet Buton bisa menjadi juara di setiap cabang yang diikuti. Ini didasari keyakinan karena Buton sangat siap untuk berlaga dan hampir seluruh cabor diikuti, proses seleksipun telah dilakukan dari SMP dan SMA sederajat di seluruh kecamatan se-Kabupaten Buton.

Sebagai informasi, ajang olahraga bergengsi bagi kalangan pelajar ini akan dilaksanakan dari tanggal 23-27 Maret 2021 di Ibukota Provinsi Sulawesi Tenggara (Kendari).

BAGIKAN: