BUTON, BUTONSATU.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton menggelar Forum Konsultasi Publik untuk membahas Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Bupati Buton dan dibuka langsung oleh Bupati Buton Alvin Akawijaya Putra, SH, Kamis (10/04/2025).
Forum tersebut dihadiri oleh berbagai unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), mulai dari perwakilan DPRD Kabupaten Buton, perangkat daerah, camat, hingga organisasi masyarakat.
Dalam sambutannya, Bupati Alvin menyoroti sejumlah potensi unggulan daerah yang dinilai dapat menunjang pembangunan Buton ke depan, terutama di sektor kelautan dan perikanan.
“Wilayah kita kaya akan sumber daya kelautan seperti ikan tuna, cakalang, samporea, dan kaholeo. Ini adalah aset besar yang perlu kita kelola dengan baik,” jelas Alvin.
Tak hanya sektor kelautan, Alvin juga menyoroti potensi besar di sektor pertanian dan perkebunan. Ia menyinggung program pengadaan buah jeruk untuk mendukung program makan bergizi gratis, yang ternyata didatangkan dari luar.
BACA JUGA:
“Mirisnya, jeruk untuk program makan gizi gratis kita justru disuplai dari luar. Padahal Lasembangi punya potensi sebagai pemasok utama jeruk. Saya tugaskan dinas terkait agar fokus memberdayakan potensi ini,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Alvin juga menyinggung potensi strategis lainnya, yakni aspal Buton. Ia mengungkapkan bahwa Buton memperoleh Dana Bagi Hasil (DBH) dari sektor ESDM sebesar Rp26 miliar.
“Ada suara-suara sumbang yang menyebutkan aspal Buton tidak berkualitas dan mahal. Jangan khawatir, itu tugas saya untuk memberikan penjelasan ke tingkat provinsi maupun pusat,” ujarnya dengan tegas.
Mengakhiri sambutannya, Bupati Alvin mengajak seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan untuk membangun koneksi dan komunikasi yang baik demi mendukung arah pembangunan Kabupaten Buton yang lebih maju.
“Kita harus membangun koneksi yang kuat antara masyarakat dan pemerintah. Hanya dengan sinergi, pembangunan daerah bisa berjalan optimal,” pungkasnya.