Polres Buton Terjunkan 200 Personil Pengamanan Malam Tahun Baru

Foto bersama anggota polres buton (Foto: Istimewa)

BUTON, BUTONSATU.com -  Kepolisian Resort (Polres) Buton bersama TNI dari Koramil 1413-02/Pasarwajo dan instansi terkait akan mengerahkan 200 personil dalam rangka menjaga perayaan malam pergantian tahun baru 2021.

Kapolres Buton, AKBP Gunarko, melalui Kabag, OPS AKP Yohanis TL mengatakan setidaknya ada beberapa titik yang akan menjadi pusat pantau keramaian.

Baca Juga: Kapolres Buton Larang Keras Menyelenggarakan Pesta Perayaan Hari Natal dan Tahun Baru

"Untuk menjaga malam pergantian tahun baru 2021 kami dari Polres Buton bersama jajaran Polsek, TNI dan instansi terkait telah menurunkan  kurang lebih 200 personil," kata AKP Yohanis TL melalui pesan WhatsApp nya, pada Rabu malam (30/12/2020).

Baca Juga: 10 Polsek Jajaran Polres Buton Diminta Sosialisasikan Maklumat Kapolri

"Titik-titik yang dianggap akan mengundang kerumunan massa saat pergantian tahun besok malam nanti yang dianggap rawan Kamtibmas kami telah lakukan pemantauan," tambahnya.

AKP Yohanis TL mengaku telah menyiagakan personilnya untuk melakukan penjagaan saat malam pergantian tahun 2021 pada besok malam.

Baca Juga: Polres Buton Rilis Kasus Tahun 2020, Berikut Jumlahnya

Ia pun juga berharap dengan adanya kegiatan pengamanan malam pergantian tahun baru nanti dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa ada hambatan apa-apa di lapangan.

BAGIKAN: