KENDARI, BUTONSATU.com - Vaksin Covid-19 Tahap II akhirnya tiba di Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat kemarin (22/01/2021). Jumlahnya sama dengan Tahap I tanggal 5 Januari lalu yakni 20.400 Dosis.
Vaksin tersebut diangkut menggunakan pesawat Garuda Indonesia yang tiba sekitar Pukul 11.00 Wita di Bandara Halu Oleo. Dijemput langsung oleg Plt Kepala Dinas Kesehatan, Usnia bersama tim Polda Sultra.
Vaksin tersebut kemudian dibawa ke tempat penyimpanan di Dinas Kesehatan Provinsi Sultra dengan pengawalan ketat oleh aparat Kepolisian. Vaksin tersebut rencananya kembali diperuntukan untuk tenaga kesehatan.
Untuk diketahui, vaksinasi di Sultra telah berlangsung di dua daerah, yakni Kota Kendari dan Kabupaten Konawe. Berdasarkan laporan Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sultra per kamis tanggal 21 Januari 2021 bahwa, total realisasi kegiatan vaksinasi mencapai 1.135 orang, dengan rincian 864 orang di Kota Kendari dan 271 orang di Konawe.
Jumlah sasaran vaksin, yakni tenaga kesehatan (nakes) 21.243 orang, dan telah terdaftar pada aplikasi P-Care milik Kementerian Kesehatan RI. Jumlah ini tersebar di 17 kabupaten/kota.
Dari jumlah sasaran tersebut, yang telah diregistrasi ulang sebanyak 5.571 orang. Namun yang bersedia divaksin hanya 5.336, sisanya sebanyak 235 berhalangan untuk divaksin dengan berbagai alasan.