Viral di Medsos, Wanita Ngaku Diikuti dan Dikejar di Jalan Poros Holimombo Jaya-Wabula

Kapolsek Wabula Ipda Almuhalid (Foto: Istimewa)

BUTON, BUTONSATU.com -  Viral di media sosial dalam sebuah stori milik seorang wanita di whatsApp menuliskan bahwa ia di ikuti dan di kejar-kejar oleh orang tak dikenal menggunakan kendaraan bermotor merek Satria.

Korban yang diketahui Narsia merupakan seorang bidan ini mengaku dalam perjalanan pulang ia di ikuti dan di kejar-kejar oleh seseorang menggunakan kendaraan bermotor merek Satria.

Kejadian itu diketahui terjadi di jalan poros Holimombo Jaya-Wabula pada pukul 13.00 Wita, Minggu (22/8/2021).

Meski kejadian itu belum dilaporkan di Polsek Wabula, namun Kapolsek Wabula Ipda Almuhalid langsung menindaklanjuti stori whatsApp tersebut dengan langsung menyelidiki mendatangi rumah Narsia di Desa Koholimombono, Kecamatan Wabula.

"Kami dari pihak Polsek Wabula telah melakukan konfirmasi dan silaturahmi ke rumah pemilik status tersebut untuk memperoleh informasi lengkap atas kejadian yang di alami," tulis Ipda Almuhalid dalam rilisnya kepada media ini.

Tak hanya itu, Ipda Almuhalid juga mengaku bahwa ia telah memberikan dukungan moril kepada Narsia agar tidak merasa takut saat beraktivitas di luar rumah.

Dikatakannya juga, saat didatangi polisi, Narsia mengakui bahwa dirinya benar-benar di ikuti dan di kejar-kejar oleh seseorang dengan menggunakan kendaraan bermotor merek Satria. Hanya ia tidak melaporkan kejadian itu di Polsek Wabula karena ia tidak mempunyai bukti yang kuat.

"Meski secara resmi pemilik stori itu belum membuat laporan pengaduan, namun kami dari pihak Polsek Wabula akan melakukan penyelidikan terhadap kejadian yg di alami korban dan sekarang anggota sedang bekerja," ujarnya.

Baca Juga: Polsek Kapontori Tangkap Dua Terduga Pencurian Sapi

Dalam kesempatannya itu, Ipda Almuhalid juga mengimbau kepada masyarakat khususnya bagi yang melakukan aktivitas di luar rumah, baik menggunakan kendaraan bermotor maupun roda empat yang melintasi jalan poros Wabula-Pasarwajo agar tidak merasa khawatir dengan kejadian itu.

"Tidak usah merasa khawatir, takut berlebihan, namun tetap waspada. Kami dari Polsek Wabula akan lebih meningkatkan patroli khususnya di tempat-tempat yang di anggap rawan terjadi tindak pidana," imbuhnya.

"Kami akan selalu memberikan rasa aman dan menghilangkan niat pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya di wilayah Kecamatan Wabula," sambungnya.

Ia juga menambahkan, jika sepanjang perjalanan ada yang mencurigakan saat melintasi jalan poros Holimombo Jaya-Wabula untuk segera melapor ke polisi atau menghubungi Kantor Polsek Wabula 085287261526

"Segara melaporkan kepada pihak kepolisian apabila mengalami segala bentuk kejahatan," tutupnya.

Sebelumnya, telah beredar stori milik Bidan Narsia pada pukul 13.47 yang menuliskan "Hati2  untuk wanita yg berkendara sendiri seputaran belo-Wabula. Kejadian siang ini sy diikuti & dikejar penjahat kel***n. Tepatnya sekitar pukul 13.00 wita. Jenis kendaraan motor Satria. Andai ada bukti mau buat laporan.

BAGIKAN: